Akhir Hidup


Renungan iGrow 02 Dec 2021

Kamis, 2 Desember 2021
AKHIR HIDUP
Bacaan Alkitab : 1 Tawarikh 10

Ayat Emas : 1 Tawarikh 10:13
"Demikianlah Saul mati karena perbuatannya yang tidak setia terhadap TUHAN, oleh karena ia tidak berpegang pada firman TUHAN, dan juga karena ia telah meminta petunjuk dari arwah."

Kematian itu misteri. Waktunya tidak bisa ditentukan seperti orang mengadakan pesta ulang tahun atau pernikahan. Saat kedatangan kematian tidak selalu melalui sakit. Tidak selalu bersyarat usia tua. Dia bisa datang kepada siapa saja. Yang sehat, yang muda, yang kaya, yang sedang populer, semua bisa dihampiri kematian kapan saja!

Bacaan kita hari ini adalah sebuah kisah yang sangat tragis. Tapi sekaligus ekspresi riil dari keadilan Allah. Saul yang adalah pemimpin pertama Israel setelah negara ini berbentuk kerajaan, yang awal mulanya diurapi Tuhan ternyata di akhir hidupnya mengalami anti klimaks. Dengan jelas Firman Tuhan menyatakan bahwa Saul mati, karena: (1) perbuatannya yang tidak setia kepada Tuhan; (2) tidak berpegang kepada Firman Tuhan; dan (3) bukan meminta petunjuk kepada Tuhan malah kepada arwah.

Bagaimana kita saat ini? Siapapun kita tak bisa bermain-main dengan dosa. Jangan kena tipu muslihat si Jahat, "Bertobat nanti saja". Jangan tersesat, kematian bisa terjadi sewaktu-waktu dan tidak dapat diduga. Kepada siapa saja dan di mana saja. Termasuk kita. Dan bila kematian telah datang, kesempatan baik itu telah hilang.

Doa
Oh Tuhan Yesus, berilah hikmat-Mu, supaya kami bisa belajar dari kisah Saul ini. Amin. (sb)