Keagungan Tuhan


Renungan iGrow 05 Sep 2022

Senin, 5 September 2022
KEAGUNGAN TUHAN
Bacaan Alkitab: Mazmur 148

Ayat Emas: Mazmur 148:1a
Haleluya! Pujilah TUHAN di sorga.

Jika ada satu pribadi yang layak dipuji oleh seluruh makhluk, Dialah Allah. Itulah yang coba ditegaskan oleh pemazmur di dalam nyanyiannya. Bukan sekadar jika ada, namun pemazmur jelas menekankan bahwa hanya Allah yang layak dipuji. Beberapa alasan yang mendasari pemazmur adalah:

Pertama, Dia berkuasa atas sorga. Di bawah kendali-Nyalah seluruh sorga beserta segala yang ada di dalamnya, termasuk para malaikat. Kuasa dan kedaulatan-Nya tetap kekal selamanya.

Kedua, Dia Pencipta segala sesuatu. Daud sadar betul siapa Penciptanya, siapa Pencipta dunia dan isinya. Maka Daud pun berseru kepada seluruh isi bumi, pujilah Dia!

Ketiga, Dia Allah yang menegakkan berlangsungnya kehidupan. Allah memelihara segala ciptaan-Nya. Allah bukan sekadar mencipta kemudian membiarkan semua berjalan tanpa campur tangan-Nya. Dia masih bekerja, sepanjang masa perhatian dan karya-Nya terus dinyatakan.

Sorga dan dunia ada di bawah kendali-Nya, terlebih hidup kita. Ia adalah Pribadi yang terus mengerjakan perkara ajaib di dalamnya. Syukuri keagungan nama-Nya yang tinggi luhur. Pujilah Dia!

Doa
Sungguh, tiada pribadi seperti Engkau ya Tuhan, nama-Mu besar, agung dan tinggi. Engkau layak menerima segala pujian dan hormat. Amin. (uni)