Kudus


Renungan iGrow 12 Jul 2022

Selasa, 12 Juli 2022
KUDUS
Bacaan Alkitab Mazmur 93

Ayat Emas Mazmur 93:5
Peraturan-Mu sangat teguh; bait-Mu layak kudus, ya TUHAN, untuk sepanjang masa.

Di dalam kehidupan ini di manapun kita berada pasti ada peraturan. Baik peraturan yang kita tetapkan bagi pribadi kita sendiri, keluarga ataupun peraturan yang dibuat secara umum. Tujuan peraturan dibuat supaya setiap kita bisa mengerti dan memahami apa yang benar dan apa yang salah. Lebih dari itu, kita mesti sadar bahwa sebenarnya peraturan dibuat dengan tujuan agar menguntungkan hidup kita.

Demikian halnya, ketika Tuhan memberikan aturan kepada umat-Nya. Peraturan dan hukum yang dibuat Allah tidak semata-mata agar umat-Nya menaati-Nya, tapi sesungguhnya agar mereka hidup dengan lebih baik, yaitu hidup kudus.

Hidup kudus memiliki arti yang jelas bahwa hidup kita harus terpisah dari dosa. Hidup kudus tidak mudah jika kita mengandalkan pengertian dan kekuatan kita sendiri. Kita seharusnya sadar bahwa di dalam kebaikan setiap manusia sudah terselip dosa. Karena itu, oleh pimpinan Roh Kuduslah maka kita dimampukan untuk bisa hidup kudus.

Di saat kita berlaku hidup kudus, damai sejahtera ada bersama kita dan secara otomatis hidup kita pun sudah menjadi surat terbuka yang bisa dibaca dan bahkan menjadi buah manis yang bisa dirasakan oleh sekitar kita. Untuk inilah peraturan Allah dibuat.

Doa
Tuhan, mampukanku menghidupi peraturan-Mu. Amin. (RM)