Lembah Penglihatan


Renungan iGrow 19 Nov 2022

Sabtu, 19 November 2022
LEMBAH PENGLIHATAN
Bacaan Alkitab: Yesaya 22

Ayat Emas: Yesaya 22:1
Ucapan ilahi terhadap "lembah penglihatan". Ada apa gerangan, maka semua pendudukmu naik ke sotoh-sotoh rumah.

Kali ini nabi Yesaya menubuatkan tentang Yerusalem. Sebutan "Lembah Penglihatan" sesuai dengan lokasi Yerusalem. Di sana banyak lembah-lembah subur yang dikelilingi barisan gunung-gunung. Dari atas sotoh-sotoh rumahnya, penduduk Yerusalem nantinya akan melihat pasukan Babel akan menyerang mereka.

Yerusalem sangat mengandalkan kekuatan benteng-benteng pertahanannya. Mereka juga bergabung dengan bangsa Asyur dan ikut mengakui ilah-ilah bangsa Asyur. Mereka lebih memercayai kekuatan lain daripada kekuatan Allah. Di sinilah kita menemukan alasan mengapa Allah hendak menghancurkan mereka di bawah kuasa bangsa lain.

Seringkali kita bersikap bebal dan tidak segera bertobat dari dosa kita. Kita bergantung pada kehebatan dan kegagahan kita. Kita juga memilih lebih bersandar pada kekuatan keuangan kita, jabatan kita dan sebagainya. Allah bisa jadi mengijinkan kita mengalami suatu kehancuran karena Tuhan sedang memperingati kita, agar kita kembali pada-Nya.

Jika hari ini Anda merasa Tuhan sedang menegur, jangan keraskan hati Anda. Bertobat dan berbaliklah segera untuk mencari wajah Tuhan.

Doa
Tuhan, pulihkan hidup kami. Kami mau berbalik dari dosa-dosa kesombongan kami. Amin. (Enji)