Masuklah ke Rumah Tuhan


Renungan iGrow 16 Nov 2021

Selasa, 16 November 2021
MASUKLAH KE RUMAH TUHAN
Bacaan Alkitab : 2 Raja-Raja 19

Ayat Emas : 2 Raja-Raja 19:1
"Segera sesudah raja Hizkia mendengar itu, dikoyakkannyalah pakaiannya dan diselubunginyalah badannya dengan kain kabung, lalu masuklah ia ke rumah TUHAN."

Hizkia dan kerajaan Yehuda dalam situasi krisis. Raja Asyur, yang marah karena pemberontakan Hizkia, mengepung Yerusalem dengan kekuatan perang yang sangat besar. Ancaman di depan mata bukanlah main-main. Ini sangat serius. Dan, di tengah-tengah keadaan yang genting inilah maka Hizkia memperlihatkan respon yang luar biasa. Ia masuk ke rumah Tuhan dan mengajak semua pemimpin yang ada untuk merendahkan diri kepada Tuhan dan berdoa.

Merendahkan diri dan berdoa adalah respon utama Hizkia ketika menghadapi kemelut. Dia tahu bahwa di dalam bait Allah, sebagai representasi kehadiran Allah, tersedia begitu banyak jalan keluar dan pertolongan. Dan benar saja, Allah memagari kota Yerusalem dan menyelamatkan mereka (ayat 34). Mereka terluput tanpa harus berperang secara fisik. Di dalam doalah Hizkia berperang dan menang.

Merendahkan diri dan berdoa di hadapan Tuhan adalah respon utama dan pertama kita tatkala berada di dalam krisis. Semakin besar masalah kita maka semakin kuat kita berdoa kepada Tuhan. Makin besar beban hidup kita, maka makin banyak waktu yang harus kita berikan untuk berlutut. Datanglah ke rumah Tuhan dan berdoa. Serukan kesesakan kita kepada Tuhan di rumah-Nya. Ia mendengar!

Doa
Bapa, jangan lalui kami, dengarlah doa kami. Amin. (JeRu)