Negative Thinking


Renungan iGrow 11 Dec 2021

Sabtu, 11 Desember 2021
NEGATIVE THINKING
Bacaan Alkitab : 1 Tawarikh 19

Ayat Emas : 1 Tawarikh 19:3a
Apakah menurut anggapanmu Daud hendak menghormati ayahmu, karena ia telah mengutus kepadamu orang-orang yang menyampaikan pesan turut berdukacita?

Sebelumnya Daud bersahabat erat dengan Nahas, raja Amon. Kini setelah raja Nahas meninggal, maka Daud ingin melanjutkan relasi baik ini dengan Hanun, anaknya. Para pegawai Daud diutus untuk menyampaikan pesan turut berdukacita atas kematian ayah Hanun, ke negeri bani Amon. Tetapi, pemuka-pemuka bani Amon negative thinking kepada utusan Daud tersebut. Hanun menangkap pegawai-pegawai Daud, lalu mencukur dan memotong pakaian mereka pada bagian tengah sampai pangkal paha mereka. Dalam keadaan seperti ini kemudian dilepasnya mereka pulang ke Israel (ayat 4). Tindakan ini adalah penghinaan yang memalukan. Perbuatan mereka membuat Daud marah kemudian dengan mengandalkan Yoab berperang dan mengalahkan Amon.

Kisah ini mengajarkan dua hal. Pertama, berhati-hatilah mendengar dan menerima nasihat dari orang lain. Kedua, janganlah kita cepat berprasangka negatif terhadap niat baik dari orang lain. Ingatlah yang dikatakan Paulus, "semua yang benar, semua yang mulia, semua yang adil, semua yang suci, semua yang manis, semua yang sedap didengar, semua yang disebut kebajikan dan patut dipuji, pikirkanlah semuanya itu" (Filipi 4:8).

Doa
Tuhan, mampukan kami untuk selalu mengisi pikiran seturut firman-Mu, supaya perilaku kami bisa menjadi berkat. Amin. (RM)