Syukur Karena Allah
Sabtu, 26 Februari 2022
SYUKUR KARENA ALLAH
Bacaan Alkitab : Ester 9
Ayat Emas : Ester 9:26a
Oleh sebab itulah hari-hari itu disebut Purim, menurut kata pur.
Beberapa hari ini kita telah melihat kisah yang menakjubkan. Allah membalikkan keadaan sedemikan rupa hingga orang Yahudi bisa selamat dari pemunahan. Padahal, seharusnya mereka akan menghadapi genosida pada hari yang telah ditentukan menurut pengundian (pur) hari yang dilakukan oleh Haman.
Pekerjaan Allah terjadi dengan sempurna atas umat-Nya, karenanya Mordekhai menyerukan sebuah perayaan yang harus dilakukan setiap tahun untuk mengingat dan mengucap syukur atas pertolongan Allah sehingga mereka mengalahkan musuh-musuh. Perayaan ini dilakukan dengan pesta meriah yang didahului dengan satu hari puasa. Hal berpuasa ini juga mengingatkan bangsa ini bagaimana Ester pun berjuang dan bergumul melakukan bagiannya sebelum menikmati pertolongan Allah.
Pesta Purim dilakukan oleh segenap Yahudi turun temurun hingga sekarang. Saat pesta diadakan, kitab Ester dibacakan sebagai pengingat kisah bangsa ini. Untuk kita, mari belajar untuk melakukan bagian kita yaitu berdoa, memohon pertolongan kepada Tuhan. Dan ketika Ia mengerjakan bagian-Nya menolong kita, kita terus mengucapkan syukur tanpa lupa semua yang telah ditunjukkan-Nya. Rayakan setiap pertolongan Tuhan dengan syukur dan dan sukacita.
Doa
Ya Tuhan, karuniai kami ingatan akan semua kebaikan-Mu, agar kami mampu senantiasa mensyukurinya dan hidup tetap dalam rencana-Mu. Amin. (uni)
Audio Alkitab