Hukuman dan Pemulihan


Renungan iGrow 20 Nov 2022

Minggu, 20 November 2022
HUKUMAN DAN PEMULIHAN
Bacaan Alkitab: Yesaya 23

Ayat Emas: Yesaya 23 :14
Merataplah, hai kapal-kapal Tarsis, sebab sudah dirusakkan bentengmu!

Pasal ini bicara tentang hukuman Allah atas Tirus dan Sion. Bagian ini adalah terakhir atau penutup dari rangkaian nubuatan tentang kehancuran bangsa-bangsa. Tirus, sebagai kota perdagangan yang terkenal, masyarakatnya kebanyakan adalah orang-orang kaya yang jahat dan sombong. Perdagangan mereka kerap kali memakai cara-cara yang tidak benar dan tidak jujur.

Satu lagi, Sidon, kota pelabuhan yang tenar dan kuat. Pelabuhan dan bentengnya menjadi suatu kebanggaan sekaligus kesombongan bagi mereka. Kepada dua kota ini, Tirus dan Sidon, Allah akan mengadakan hukuman. Benteng pertahanan, pelabuhan, dan semua pusat perdagangan mereka akan dimusnahkan.

Setiap kita punya kebanggaan yang kita anggap sebagai lambang kekuatan kita. Jika hidup kita menjauh dari Tuhan, maka segala yang kita miliki itu akan mengalihkan mata iman kita. Kita bukan lagi beriman dan percaya kepada Tuhan, tapi kepada hal-hal yang kita anggap hebat dan kuat.

Allah menghukum Tirus dan Sidon, namun Allah juga menjanjikan pemulihan. Demikian juga, Allah seringkali menghajar kita karena penyimpangan dan dosa-dosa kita. Namun demikian Allah juga yang memulihkan dan menyelamatkan kita.

Doa
Tuhan, terima kasih sudah mendidik dan menempa hidup kami. Kiranya Kau mau mengampuni dan memulihkan hidup kami. Amin. (Enji)