Nurani Putih


Renungan iGrow 25 Mar 2022

Jumat, 25 Maret 2022
NURANI PUTIH
Bacaan Alkitab :Ayub 26

Ayat Emas : Ayub 26:14
Sesungguhnya, semuanya itu hanya ujung-ujung jalan-Nya; betapa lembutnya bisikan yang kita dengar dari pada-Nya! Siapa dapat memahami guntur kuasa-Nya?

Ayub di tengah pergumulannya yang sangat berat dan ditambah kecaman teman-temannya, ia mampu memberikan pandangannya yang benar tentang Allah. Menggugurkan pemikiran Bildad tentang konsep Allah dan manusia yang tidak tepat, Ayub melontarkan pemikiran yang jernih tentang kuasa dan kedaulatan Allah atas semua ciptaan.

Dari mana kemampuan Ayub mengungkapkan semua itu? Tidak bisa tidak, semua pengertiannya tentang Allah dimulai dari hati nurani yang bersih dan kelekatannya dengan Allah.

Meskipun kisah Ayub sangat menyedihkan, namun di sini kita dapat melihat, bahwa seseorang yang bernurani putih dan mengenal Allah dengan sungguh-sungguh dapat berespon secara berbeda. Jadi, bukan terletak pada keadaannya, tapi bagaimana cara kita menanggapi kondisi tersebut dan menariknya ke dalam dimensi rohani serta perspektif Allah.

Ayub membuktikan bahwa jika kita memiliki kedalaman relasi dengan Allah, maka sekalipun dalam penderitaan kita masih mampu mendengar dan mengenali kasih dan kuasa-Nya.

Doa
Tuhan, ajari kami melekat dan dekat senantiasa dengan-Mu. Bantu kami berespon benar di tengah segala keadaan sulit yang Kau izinkan terjadi dalam hidup kami. Amin. (Enji)