Penghiburan


Renungan iGrow 20 Mar 2022

Minggu, 20 Maret 2022
PENGHIBURAN
Bacaan Alkitab : Ayub 21

Ayat Emas : Ayub 21:34
Alangkah hampanya penghiburanmu bagiku! Semua jawabanmu hanyalah tipu daya belaka!

Perikop ini mengingatkan kita bahwa mendampingi seseorang yang sedang mengalami masalah yang sangat berat bukanlah sesuatu yang mudah. Jika kita tidak berhikmat, walaupun tujuan awal kita menghibur dan menguatkan, tetapi bisa jadi penghiburan kita malah membuat orang tersebut merasa tidak nyaman atau bahkan marah.

Lebih banyak mendengar
Seseorang yang mengalami pergumulan, kebanyakan sudah tahu apa yang harus dilakukan. Ia hanya butuh didengar dan didampingi. Kesabaran membuka telinga kita jauh lebih berharga ketimbang nasihat yang berlebihan.

Jangan terkesan menghakimi
Bisa jadi masalah yang dihadapi orang tersebut memang karena kesalahan dan kelalaiannya. Namun perkataan yang menghakimi akan makin melemahkan orang tersebut. Mengingatkan bahwa Tuhan penuh belas kasihan dan pengampunan lebih menguatkan daripada menuding dan membongkar kesalahan orang tersebut.

Doa yang tulus
Di saat yang berat, doa menjadi satu kekuatan yang membangkitkan harapan. Berdoa bersama adalah salah satu cara terbaik mendampingi orang yang sedang mengalami masalah.

Doa
Tuhan, pakai kami melayani mereka yang berbeban berat. Amin. (Enji)